Bait-bait doa
Tuhan yang menggenggam setiap hati,
aku lemah dengan hati ini
lemah akan kendali segala yang hadir di simpangan waktu
acapkali terombang-ambing
pada segala yang menyapa
pada segala yang meminta.
Menggoda,
tak banyak memang yang bisa kutawarkan Tuhan, hanya sebentuk cinta putih
yang begitu rapuh bila tersentuh.
Maka dalam sujud ku ini
'ku memohon kepada Mu
pada kekuatan yang mampu menjadikan ku tak lagi meragu
Tuhan zat yang membolak-balikkan setiap hati
mengapa hati ini begitu cepat berubah
kemarin aku ikhlas untuk kembali kejalan-Mu
kembali meninggalkan kefanaan
bahkan cinta yang membuat-Mu cemburu
dan cinta yang membuat waktuku terbunuh
namun hari ini
aku merasa tak rela
bila membiarkan hati ini
pergi membawa penyesalan
merasa tak rela
bila di luar sana ada satu hati yang akan terluka karena nelangsa
Tuhan yang maha pengasih lagi penyayang
tunjukkan pada ku
bagaimana sebaiknya aku mengasihi dan tak menyakiti pada hati-hati yang telah kau cipta dan pasangkan di tiap kesepiannya diri
agar tak ada kasih yang tersia karna buta nya batin
Dan Tuhan yang maha pengampun lagi bijaksana
aku selalu percaya pada-Mu yang senantiasa menghembuskan kebaikan dalam jalan hidup yang akan ku pilih. Amien
Komentar
Posting Komentar